Pertambangan Darat
Seperti kita ketahui bahwa Bumi adalah sumber kekayaan alam. Materi dari permukaan hingga ke materi di dalam Bumi memberikan manfaat bagi kita. Materi dari dalam Bumi, salah satunya adalah batuan dan mineral yang diperoleh melalui pertambangan. Kegunaan baru dari batuan dan mineral terus dicari. Jika dua juta tahun yang lalu, orang-orang hanya mampu membuat kapak batu, saat ini komputer tidak akan bekerja tanpa keping silikon yang terbuat dari silika.
a) Bahan bakar dari Bumi
Agar bisa hidup, kita mempunyai kebutuhan untuk dipenuhi. Salah satunya adalah energi yang bisa menggerakkan diri kita dan apa yang kita gunakan. Energi yang dibutuhkan oleh apa yang kita gunakan, seperti menggerakkan mesin dan memanaskan atau mendinginkan, serta menerangi rumah. Kebanyakan energi ini dipasok oleh mineral-mineral batu bara, minyak, dan gas. Tahukah kamu pembentukan sumber daya alam tersebut? Ternyata, sumber daya alam ini terbentuk melalui beberapa tahap.
(1) Saat itu, beberapa wilayah di Bumi tertutup rawa, pepohonan, dan tumbuhan paku. Sementara itu, organisme yang hidup di laut, ketika mati akan terendapkan. Tumbuhan hutan tertutup oleh lapisan pasir dan lumpur. (2) Tumbuhan dan hewan yang terperangkap dalam lapisan, berangsur-angsur berubah menjadi batuan. Oleh karena terkubur jauh di bawah tanah, sisa pepohonan dan tumbuhan paku perlahan-lahan berubah menjadi batu bara. Tumbuhan dan lumpur di dalam batuan lumpur menjadi panas dan membentuk minyak dan gas lama yang terperangkap dalam struktur batuan. (3) Hasilnya, penambangan dapat dilakukan untuk mendapatkan batu bara dari dalam tanah dan mengebor untuk mengekstrak minyak dan gas.
b) Batuan dan Mineral
Kerak Bumi tersusun atas sekitar 3.000 mineral. Mineral tersebut ditemukan dalam tiga jenis batuan, batuan beku, sedimen, dan metamorf. Masih ingat bukan bagaimana ketiga jenis batuan ini terbentuk? Dalam tahap-tahap seperti itulah batuan dan mineral terbentuk. Batuan dan mineral apakah yang dihasilkan dalam proses tersebut?
Ketika batuan beku terbentuk, saat itu batuan leleh (magma) mendingin dan menjadi padat. Dalam proses ini, batuan granit terbentuk di bawah kerak Bumi (1). Masih termasuk dalam proses pembentukan batuan beku, kadang-kadang magma meledak menembus kerak Bumi sebagai lava dan membentuk batuan vulkanis seperti basal (2). Batuan endapan terbentuk antara lain dengan tenaga angin dan air. Sungai mengendapkan batuan seperti batu tanah liat (3). Batu pasir terlonggok oleh angin (4). Sementara itu, batu gamping terbentuk ketika rangka tumbuhan dan hewan menumpuk di dasar danau atau laut (5). Batuan metamorf, terbentuk karena perubahan akibat tekanan dan panas. Seperti batu marmer, terbentuk karena magma memanaskan kerak di sebelahnya (6). Beberapa mineral, seperti mineral besi, berasal dari air yang tertinggal saat magma mendidih (7), mineral tembaga yang terbentuk ketika air laut terperangkap dan terpanaskan (8).
Dari proses pembentukan batuan itulah dihasilkan batuan dan mineral yang bermanfaat bagi kehidupan, seperti intan, emas, dan tembaga yang mempunyai nilai ekonomi tinggi. Contoh tersebut hanyalah sebagian kecil dari kekayaan yang terkandung di dalam Bumi. Kita sering tidak menyadari telah menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari.
c) Persebaran Bahan Tambang
Banyak sekali kekayaan di kulit Bumi yang bisa ditambang. Salah satunya adalah logam, 24% logam mengisi kerak Bumi, seperti aluminium, besi, kalsium, natrium, kalium, dan magnesium. Sisanya adalah oksigen dan silikon.
Pertambangan laut dan Energi
Beberapa sumber daya alam seperti minyak, mineral, dan logam berada di bawah laut. Selain itu, di laut masih banyak kekayaan yang bisa dimanfaatkan. Air laut mengandung sekurang-kurangnya delapan puluh unsur, antara lain uranium, mangan, karbon, dan belerang. Unsur yang paling dominan adalah klorin dan natrium. Beberapa negara telah memanfaatkannya seperti mendirikan pabrik ekstraksi uranium dan penambangan bintil mangan. Bukan hanya unsurunsur mineral yang bisa dimanfaatkan, bahkan air laut pun dapat juga dimanfaatkan untuk pembangkit listrik tenaga gelombang (PLTG). Tidak itu saja, air laut yang asin pun dapat dibuat menjadi tawar di pabrik penawaran air. Jika melihat bentuk-bentuk pemanfaatan sumber daya laut mungkin kamu bertanya-tanya, bagaimana dengan persebaran dan penerapan pemanfaatannya di Indonesia? Mari kita tengok sumber daya alam yang berupa minyak bumi dan gas alam.
Endapan minyak dan gas alam di Indonesia terdapat pada cekungan-cekungan sedimen tersier yang banyak mengandung senyawa hidrokarbon, yaitu senyawa yang mengandung banyak minyak dan gas bumi. Cekungan sedimen tersier tersebut terbagi atas beberapa sub-sub cekungan dan blok-blok, baik di daratan maupun lepas pantai. Secara garis besar, cekungan sedimen tersier di Indonesia dibagi menjadi dua wilayah, yaitu cekungan sedimen tersier wilayah barat dan timur. Kedua cekungan tersebut dibatasi oleh garis isobat 200 meter, memanjang dari utara ke selatan di sebelah timur garis bujur 115° 30', yaitu mulai lepas pantai timur Kalimantan Timur (Selat Makassar) ke arah selatan melintasi Selat Lombok. Isobat adalah garis-garis pada peta yang menghubungkan tempat-tempat dengan kedalaman yang sama.
persebaran lokasi penambangan minyak bumi dan gas alam. Persebaran minyak bumi antara lain ada di Sumatra Utara, Dumai (Riau), sampai perairan di wilayah Papua (Laut Arafura). Jika kamu cermati peta tersebut, tidak semua perairan laut ditambang kekayaan minyak bumi dan gas alamnya. Hal ini terjadi karena dua hal, pertama mungkin karena pada perairan tertentu di Indonesia tidak terdapat kekayaan minyak bumi maupun gas alam. Atau bisa saja kekayaan tersebut belum dikembangkan karena kekurangan modal maupun sumber daya manusia yang andal.
Apa yang membuat suatu dasar perairan laut mengandung banyak minyak bumi maupun gas alam? Minyak bumi maupun gas alam banyak terdapat pada pelapisan batuan yang saling silang dengan jenis batuan yang berbeda, seperti ditandai adanya lipatan maupun patahan.
Batu lumpur atau batuan lunak dapat menyimpan minyak bumi dan gas alam yang cukup banyak, tetapi batu jenis ini tidak cukup berpori untuk mengumpulkan bahan bakar dalam genangan yang cukup besar untuk penampungan. Batuan seperti gamping dan batu pasir memiliki pori-pori yang besar. Apabila mencapai ”batuan penampung” ini, akan lebih mudah mengambilnya. Gas alam lebih ringan daripada minyak, sehingga gas alam mampu merembes ke batuan di atasnya, apabila batuan di atasnya bersifat lunak. Tambang gas alam terbesar di Indonesia terletak di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, di Kota Lhokseumawe yang dikelola oleh PT Arun NGL Company. Para ahli perminyakan sering menggunakan citra penginderaan jauh dan peta serta datadata geologi untuk mendeteksi lokasi yang kaya akan minyak. Nah, jika kamu tertarik tentang hal ini, kamu dapat mempelajarinya lebih dalam di fakultas pertambangan kelak. Minyak tanah dan gas alam ditemukan di hampir seluruh dunia. Namun, lebih dari setengah sumber minyak dunia terletak di Timur Tengah.
Air laut juga mampu menghasilkan garam. Wilayah di Indonesia yang terkenal sebagai penghasil garam adalah wilayah pantai Madura serta pantai utara Jawa Tengah dan Jawa Timur. Nah, kini kamu telah mengetahui persebaran dan bentuk-bentuk pemanfaatan kekayaan sumber daya alam di laut maupun pesisir. Selain hewan, bahan tambang serta air laut itu sendiri, dapat juga dilakukan budi daya pertanian laut, seperti budi daya rumput laut serta kekayaan terumbu karang. Ketika sumber daya alam hayati di darat kian langka akibat eksploitasi yang jumlahnya terus membengkak, perburuan sumber daya mulai diarahkan ke laut untuk menggali potensi-potensi yang dapat memperpanjang kelangsungan hidup penduduk di masa datang.
0 Response to "Potensi Pertambangan Darat & Laut Indonesia"