Latest News

Keterampilan Gerak Dasar Langkah dan Lompat


Aktivitas senam ritmik melibatkan seluruh tubuh untuk bergerak secara berulang-ulang sesuai dengan irama atau hitungan yang dikehendaki. Senam ritmik menuntut kepala, lengan, togok, dan kaki bergerak selaras dengan irama yang mengiringi.

1. Koordinasi Gerak dari Gerakan Kaki atau Langkah dalam Senam Irama
Beberapa contoh koordinasi gerak dari gerakan kaki atau langkah dalam senam irama sebagai berikut.
a. Gerakan langkah biasa
1) Sikap permulaan
Berdiri tegak, kaki lurus, badan lemas atau jangan kaku. Kedua lengan bebas atau punggung tangan pada pinggang.
2) Gerakan
Hitungan 1: Langkahkan kaki kiri ke depan, mulai dari tumit bergulir ke ujung kaki.
Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke depan kaki kiri, juga dimulai dari tumit. Demikian seterusnya, lakukan berulang-ulang, irama dapat dengan 2/4, 3/4, atau 4/4. Waktu melangkah, usahakan lutut mengeper atau jangan kaku.

b. Gerakan melangkah atau merapatkan kaki
1) Sikap permulaan
Sama seperti gerakan langkah biasa.
2) Gerakan
Hitungan 1: Langkahkan kaki kiri ke depan.
Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke depan dan rapatkan pada kaki kiri.
Hitungan 3: Langkahkan kaki kanan ke depan.
Hitungan 4: Langkahkan lagi kaki kiri ke depan dan rapatkan pada kaki kanan. Demikian seterusnya, irama 3/4 atau 4/4.

c. Gerakan langkah kaki silang
1) Sikap permulaan
Berdiri tegak, punggung tangan pada pinggang.
2) Gerakan
Hitungan 1: Silangkan kaki kiri ke samping kaki kanan melalui depan.
Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke samping kiri. Demikian seterusnya, kemudian kebalikannya dengan irama 2/4.

d. Gerakan langkah kuda
1) Sikap permulaan
Berdiri tegak dan punggung tangan di pinggang.
2) Gerakan
Hitungan 1: Langkahkan kaki kiri ke depan. Hitungan 2: Langkahkan kaki kanan ke depan di belakang kaki kiri bersamaan dengan kaki kiri dilangkahkan lagi. Jadi kaki kiri terus berada di depan dan kaki kanan mengikuti di belakangnya. Demikian juga jika kaki kanan yang di depan, kaki kiri mengikuti di belakang kaki kanan. Irama 3/4 atau 4/4.

2. Koordinasi Gerak dari Gerakan Kaki atau Lompat dalam Senam Irama
Contoh koordinasi gerak dari gerakan kaki atau lompat dalam senam irama sebagai berikut.
a. Gerakan lompat kijang
1) Sikap permulaan
Berdiri tegak dan kedua tangan di pinggang.
2) Gerakan
Kaki kanan ditekuk di depan sampai paha lurus sejajar dan kaki kiri lurus di belakang, kemudian bergantian, dan melakukan gerakan menirukan lompatan kijang. Dilakukan berulang-ulang.

b. Gerakan lompat jengket
1) Sikap permulaan
Berdiri tegak dan kedua tangan di pinggang.
2) Gerakan
Kaki kanan ditekuk di belakang dan kaki kiri digunakan sebagai tumpuan kemudian bergantian melakukan gerakan tersebut. Dilakukan berulang-ulang.

c. Gerakan lompat ke samping
1) Sikap permulaan
Berdiri tegak dan kedua tangan di pinggang.
2) Gerakan
Gerakan sama seperti gerakan lompat jengket, perbedaannya hanya pada lompatan dilakukan ke samping kanan dan samping kiri. Dilakukan berulang-ulang.

0 Response to "Keterampilan Gerak Dasar Langkah dan Lompat"

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Klik salah satu Link di Bawah ini, untuk menutup BANNER ini...