Latest News

Tiga Sumpah Pemuda untuk Satu Negara


Pemuda merupakan tombak perubahan sebuah bangsa, seperti halnya peran pemuda yang ikut andil dalam memproklamatirkan kemerdekaan Indonesia, menyuarakan reformasi dan meruntuhkan rezim Soeharto.

Peran pemuda sangat dibutuhkan oleh sebuah bangsa, mereka adalah pemuda-pemuda yang selalu berpikir untuk membuat perubahan dan kemajuan negaranya, bukan pemuda yang hanya diam terpuruk oleh ketertinggalan.

Soekarno pernah mengatakan “Beri aku 1.000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya. Beri aku 10 pemuda niscaya akan kuguncangkan dunia” begitulah kutipan dari pidato Bung Karno yang seakan menggambarkan kehebatan para pemuda sebagai penggagas utama sebuah perubahan, yang pasti para pemuda tersebut merupakan pemuda yang cinta tanah airnya dan memiliki kreasi, inovasi dan motivasi untuk perubahan dan kemajuan bangsa ini.

Inilah sumbangsih penulis sebagai pemuda bangsa Indonesia, memberikan gagasan berupa tiga sumpah pemuda untuk Indonesia yang lebih baik tanpa bermaksud menggantikan sumpah pemuda Indonesia pada tanggal 28 oktober 1928 :

Kami putra putri Indonesia, menjunjung tinggi kejujuran dan moralitas 

Kejujuran merupakan hal yang paling krisis di masa ini kerena berbagai kasus korupsi yang terjadi merugikan Negara ini berakar dari miskinnya sifat kejujuran yang dimiliki para koruptor. 

Bukan hanya kasus korupsi, berbagai kasus-kasus yang menunjukkan rendahnya nilai kejujuran dan moralitas banyak terjadi hingga di dunia pendidikan.


Kami putra putri Indonesia, menjunjung kebersamaan, kesatuan dan kerukunan demi keutuhan bangsa Indonesia
Indonesia merupakan Negara yang memiliki keberagaman etnik, suku, bahasa, adat istiadat, budaya dan agama, keberagaman itulah yang mencirikan kekhasan Negara ini. Namun sangat disayangkan adanya peperangan antar suku dan peperangan yang mangatasnamakan agama membuat bangsa ini penuh dengan konflik, padahal dari keberagaman tersebutlah yang seharusnya membuat Negara ini semakin kaya dan menjadi kunci utama pemersatu bangsa.

Kami putra putri Indonesia, menjaga, mencintai dan membangun tanah air Indonesia sepenuh jiwa raga

Indonesia terdiri lebih dari 17 ribu pulau dengan pesona keindahan alam yang begitu indah dan kekayaan sumber daya alam yang begitu besar, namun pengelolaan dari pemerintah yang tampak selalu mengandalkan perusahaan asing dalam mengelola sumber daya alam Indonesia, sehingga Negara ini terkesan masih terjajah oleh Negara lain.

Terlebih lagi sangat miris melihat masyarakat di daerah perbatasan yang kurang mendapat perhatian dari pemerintah dalam sarana transportasi, pembangunan dan kesehatan, serta patok batas Negara yang semakin lama semakin bergeser belum mendapat perhatian khusus oleh pemerintah pusat dan pemerintah setempat. Daerah perbatasan di Negara tetangga begitu maju dengan fasilitas yang memadai. Saat berada di daerah perbatasan Kalimantan, anda seakan menatap masa depan di Negara seberang dan melihat masa kuno di negeri sendiri.

0 Response to "Tiga Sumpah Pemuda untuk Satu Negara"

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Klik salah satu Link di Bawah ini, untuk menutup BANNER ini...